MoU Universitas Pancasakti Tegal dengan Universitas Dong Do Vietnam

September 2, 2019 0 By Admin Ocia
MoU Universitas Pancasakti Tegal dengan Universitas Dong Do Vietnam

Untuk lebih meningkatkan kualitas dan mendorong pengembangan pelaksanaan program bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan sumber daya manusia, Universitas Pancasakti Tegal melakukan kerjasama dengan Dong Do University Vietnam Dong Do University adalah lembaga pendidikan tinggi yang terletak di kota besar Hanoi Vietnam. Diakreditasi dan diakui secara resmi oleh Kementerian Pendidikan dan Pelatihan, Vietnam. Penandatangan nota kesepahaman (MoU) dilakukan oleh Rektor Universitas Pancasakti Tegal Dr. Burhan Eko Purwanto, M.Hum. dan Rektor Dong Do University Dr. Duong Van Hoa, di Kampus Dong Do University Vietnam, Rabu 14 November 2018. Kerja sama dengan perguruan tinggi asing penting dalam rangka meningkatkan daya saing dan kualitas akademik serta upaya peningkatan kualitas mahasiswa dan dosen. Kerjasama ini diharapkan mampu meningkatkan kreativitas, inovasi, mutu, dan relevansi pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi. Sementara itu Dr. Duong Van Hoa berharap kerjasama ini bisa berjalan dengan baik dan akan membawa keuntungan dan kemajuan baik untuk mahasiswa dan tenaga pengajar baik dari Universitas Pancasakti Tegal maupun dari Dong Do University. Kerjasama yang dijalin antara lain program pertukaran dosen dan mahasiswa, pelatihan penelitian, melakukan penelitian bersama dan berbagi hasil penelitian, kursus gabungan dan program pendidikan, serta konferensi internasional bersama, seminar dan lokakarya. Program kerjasama ini sangat positif untuk memfasilitasi mahasiswa maupun tenaga pendidik. Program ini positif untuk menambah wawasan dalam program pertukaran tenaga pendidik.